CILACAP - Sebagian selatan Jawa Tengah (Jateng) diprakirakan, telah memasuki awal kemarau pada dasarian ketiga Mei 2019. Seperti utara-tengah serta timur Cilacap dan barat Kebumen.
Kemarau lebih dulu melanda tenggara Kebumen dan sebagian besar Purworejo. Mengutip Antara, terjadi pada 10 hari kedua Mei.
Baca juga:
Sejumlah Daerah Akan Kemarau 7 Bulan
Akhir Mei, DIY Masuk Awal Kemarau
Waspadai Penyakit kala Pancaroba hingga Kemarau
Sedangkan pada dasarian pertama Juni, ungkap Prakirawan Stasiun Meteorologi BMKG Cilacap, Rendi Krisnawan, meliputi beberapa daerah. Barat dan timur laut Cilacap; utara Kebumen; barat laut Purworejo; dan sebagian besar Purbalingga serta Banjarnegara, misalnya.
Musim kekeringan pada dasarian kedua Juni diprakirakan terjadi di sebagian kecil Banyumas bagian utara. Juga utara Purbalingga dan barat laut Banjarnegara.