Tersendat, Arus Lalu Lintas di Pasar Projo Semarang
SEMARANG - Arus lalu lintas di Jalan Jenderal Sudirman, Kecamatan Ambarawa, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah (Jateng), padat merayap pada Senin (3/6) siang. Aktivitas di Pasar Projo, salah satu pemicunya.
"Mendekati Lebaran, aktivitas perdagangan di Pasar Projo meningkat. Mulai dini hari hingga petang, ramai. Sekarang ada pasar tumpah. Sehingga, arus lalu lintas jadi tersendat," ujar warga Lodoyong, Andi (36).
Pasar tumpah eksis beberapa hari terakhir. Menukil Sindonews, akan berlangsung hingga H-1 Idulfitri atau besok (Selasa, 4/6). Biasanya.
Pemudik tujuan Magelang, Yogyakarta, dan daerah lainnya, dianjurkan menghindari kawasan Pasar Projo Ambarawa. Sebaiknya melalui jalan lingkar Ambarawa.
Sementara, arus lalu lintas di jalur utama Bawen-Yogyakarta ramai lancar. Didominasi kendaraan bermotor pribadi dari sejumlah daerah. Seperti Jakarta, Bandung, Bekasi, dan lainnya.