PPKM Level 4, Pemkot Pekalongan Tambah Bantuan 10 Kg Beras

PPKM Level 4, Pemkot Pekalongan Tambah Bantuan 10 Kg Beras Foto: pekalongankota.go.id

Kota Pekalongan, Pos Jateng – Para penerima Bantuan Sosial Tunai (BST) dan Program Keluarga Harapan (PKH) di Kota Pekalongan akan menerima tambahan beras sebanyak 10 kg (kilogram). Hal tersebut bertujuan memberikan perlindungan dan jaminan sosial bagi masyarakat di wilayah yang terdampak oleh PPKM level 4.

Plt Kepala Dinas Sosial, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dinsos-P2KB) Kota Pekalongan, Budiyanto, mengungkap bahwa tambahan bantuan 10 kg beras tersebut akan disalurkan secara bertahap.

“Bantuan beras 10 kilogram per KPM tersebut dari Pemerintah Pusat melalui Bulog. Penyalurannya dilakukan secara bertahap," tutur Budiyanto, Senin (2/8).

Budiyanto menjelaskan pendistribusian bantuan tersebut dari Bulog bekerjasama dengan transporter dan langsung dikirim ke rumah-rumah penerima. Selain itu, bantuan BST melalui Kantor Pos akan diantar langsung ke rumah penerima dalam bentuk uang dan beras.

“Kami berharap, bantuan yang sudah diterima ini bisa dimanfaatkan sebaik-baiknya bagi para penerima dalam memenuhi kebutuhannya selama pandemi dan pemberlakuan PPKM Level 4," pungkasnya.

Dilansir pada laman pekalongankota.go.id, alokasi penerima bantuan tambahan beras 10 kg dari Bulog yang masuk dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) di Kota Pekalongan sejumlah 25.988 orang KPM terdiri dari 11.829 orang KPM PKH dan 14.159 orang PKM BST.