Polda Jateng Fokus terhadap 138 Gereja saat Nataru
SEMARANG - Aparat memberikan atensi khusus terhadap 138 gereja di Jawa Tengah (Jateng) selama masa Natal dan tahun baru (Nataru). Baik dari kepolisian maupun TNI.
"Ada 20 ribu lebih personel polisi yang dikerahkan. Untuk pengamanan Natal dan tahun baru," kata Kapolda Jateng, Irjen Rycko Amelza Dahniel, di Kota Semarang, Kamis (19/12).
Memiliki jemaat besar. Alasan aparat pertahanan dan keamanan fokus terhadap gereja-gereja tersebut kala Natal.
Kendati begitu, dia menegaskan, aparat gabungan juga tetap menjaga gereja-gereja lain. Terdapat sekitar 3.000 gereja di Jateng.
Pangdam IV/ Diponegoro, Mayjen M. Effendi menambahkan, pihaknya mengerahkan 5.000 personel. Diperbantukan untuk pengamanan Nataru di Jateng dan DIY.
"Sekitar 2.300 personel akan langsung diperbantukan ke masing-masing polres. Sisanya cadangan. Ada di tangan saya," tutupnya, melansir Antara.