Plt. Bupati Pemalang Komitmen Rekrut Pegawai BUMD dari Kelompok Disabilitas
Pemalang, Pos Jateng – Plt. Bupati Pemalang, Mansur Hidayat berkomitmen merekrut pegawai Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) dari kalangan penyandang disabilitas. Hal ini dilakukan sebagai upaya memberikan kesetaraan hak bekerja bagi penyandang disabilitas.
"Sesuai UU Disabilitas, ada hak untuk mereka bekerja seperti yang lain. Mungkin, di tahun depan (2023), orang-orang ini (disabilitas) akan kami rekrut menjadi pegawai BUMD," kata Mansur melalui keterangannya, Selasa (13/12).
Mansur menambahkan, pihaknya juga berkomitmen mewujudkan fasilitas umum dan sosial yang ramah terhadap penyandang disabilitas di Pemalang.
"Ini juga yang akan kita kejar, agar Pemalang jadi daerah yang ramah disabilitas. Kita awali dengan trotoar yang ada ruang khusus bagi mereka (disabilitas)," ujarnya.
Lebih lanjut Mansur menyampaikan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pemalang akan mengusulkan penambahan Sekolah Luar Biasa (SLB) kepada Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Tengah. Hal ini menyusul adanya usulan dari Kepala SLB Negeri 2 Pemalang terkait penambahan sekolah lantaran jumlah siswa yang telah melebihi kapasitas.
"Ini usulan yang bagus, kami akan sampaikan ke sana (Pemprov Jawa Tengah), kasihan juga kalau siswa-siswi ini terlalu jauh jarak tempuhnya ke sekolahan. Nanti kami pelajari dulu regulasinya seperti apa, selanjutnya kami tindaklanjuti untuk mengusulkan ke gubernur," ucapnya.