Persiapkan Prokes Ketat, Pemkot Semarang Siap Gelar Summit Kota Sehat 2022
Semarang, Pos Jateng - Wali Kota Semarang, Hendrar Prihadi memastikan Kota Semarang siap menjadi tuan rumah agenda Summit Kota Sehat 2022 pada 27 – 30 Maret 2022 mendatang.
Berbagai persiapan sektor pendukung acara telah selesai, meliputi kesiapan personil, agenda acara, keamanan, tenaga medis hingga protokol kesehatan ketat yang memadukan teknologi informasi.
“Saya bersama seluruh jajaran Pemkot Semarang dengan pihak penyelenggara Summit Kota Sehat sedang melakukan persiapan maksimal agar Summit Kota Sehat dapat berjalan dengan sehat, lancar dan sukses. Karena kota sehat merupakan bagian penting bagi pembangunan manusia Indonesia,” ujar Hendi, sapaan akrab Wali Kota Semarang dalam keterangannya, Selasa (8/3).
Hendi menjelaskan, untuk mencegah penyebaran Covid, proses pendaftaran peserta hingga koordinasi panitia dilakukan secara online melalui website www.kotasehat.semarangkota.go.id, WA helpdesk 0813-2770-7711 serta koordinasi melalui 24 Liason Officer (LO) atau petugas penghubung.
Pada website tersebut, para peserta dimudahkan dengan adanya menu yang menyajikan informasi mengenai tempat penginapan, sarana transportasi yang bisa digunakan, destinasi wisata maupun tempat belanja kuliner atau oleh-oleh di Kota Semarang.
Ia mengatakan, penerapan protokol kesehatan yang ketat menjadi prioritas dalam penyelenggaraan Summit Kota Sehat. Hal itu di antaranya dilakukan dengan penggunaan barcode untuk registrasi peserta, scan aplikasi Pedulilindungi, serta hasil swab antigen negatif dari peserta.
“Panitia juga memfasilitasi swab antigen di lokasi untuk registrasi peserta dan akomodasi kepulangan peserta pada hari terakhir kegiatan, 30 Maret mendatang,” lanjutnya.
Ia menambahkan, forum ini akan melibatkan 649 peserta dan ditayangkan live streaming melalui youtube bagi peserta yang tidak dapat hadir secara langsung di lokasi kegiatan.
“Forum ini juga harapannya dapat menjadi bukti sekaligus memotivasi penyelenggaraan kegiatan dengan penerapan protokol kesehatan didukung Smart City pada era new normal,” imbuh Hendi.
Sebagai informasi, acara Summit Kota Sehat akan mendatangkan pembicara internasional. Pembicara yang akan hadir yakni Prof. Cordia Chu, B.Sc., Ph.D dari Griffith University (Australia), Prof. Eun Woo Nam, M.P.H., Ph.D.dari Yonsei University (Korea Selatan) dan Dr. Suvajee Good RA., SDH-HP dari World Health Organization (WHO) South East Regional Office (SEARO).