Perpustakaan Kota Magelang Dilengkapi Miniteater
MAGELANG - Pemerintah Kota (Pemkot) Magelang, Jawa Tengah (Jateng), membangun miniteater. Dalam rangka menggenjot jumlah angka kunjungan perpustakaan. Khususnya para pelajar.
"Kita sedang menambah koleksi film untuk ditayangkan di miniteater ini. Seluruhnya bersifat edukatif. Dengan durasi kurang dari setengah jam," ujar Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip (Disperpusip) Kota Magelang, Isa Ashari.
Hingga kini, jumlah kunjungan ke Perpustakaan Kota Magelang sekitar 300 orang per hari. Meningkat dibandingkan periode-periode sebelumnya.
"Tingkat kunjungan di hari libur malah lebih tinggi," ucapnya. Layanan dibuka hingga malam hari. Agar akses masyarakat terhadap buku meluas.
Dia menambahkan, miniteater berkonsep laiknya bioskop. Mulanya berbentuk lesehan.
"Tapi, filmnya beda dengan bioskop. Karena yang kita tonjolkan adalah sisi mendidiknya," ujarnya.
Sedangkan koleksi buku yang tersedia, Perpustakaan Kota Magelang memiliki 57 ribu eksemplar. Dengan 39 ribu judul lebih.
Tak sekadar itu. Disperpusip pun mempunyai layanan pencarian buku secara digital. Sehingga, mengutip laman Pemkot Magelang, memudahkan pengunjung dalam memilih buku.