Pemkab Sukoharjo Bakal Bangun Subterminal di Pasar Kartasura

Pemkab Sukoharjo Bakal Bangun Subterminal di Pasar Kartasura Terminal Sukoharjo, Jateng. (Foto: Google Maps/Ekohm Abiyasa)

SUKOHARJO - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sukoharjo, Jawa Tengah (Jateng), berencana membangun subterminal tipe C di sekitar Pasar Kartasura. Diyakini menghidupkan trayek bus jurusan Kartasura-Boyolali dan Kartasura-Delanggu-Klaten.

Dinas Perhubungan (Dishub) Sukoharjo tengah melakukan kajian ilmiah terkait rencana pada 2018 ini. Riset melibatkan pihak terkait. Seperti Organisasi Angkutan Darat (Organda) dan Satlantas Polres Sukoharjo.

"Kami belum bisa memastikan pembangunan subterminal di sekitar Pasar Kartasura. Kami harus berkoordinasi dengan instansi terkait, lantaran erat hubungannya dengan tata ruang wilayah dan pasar tradisional," ujar Kasi Terminal Dishub Sukoharjo, Marjono, beberapa waktu lalu.

Dia mengklaim, masyarakat butuh akses transportasi pergi dan pulang dari Pasar Kartasura. Baik warga sekitar maupun daerah lain. Mengutip solopos.com, seperti Delanggu, Klaten, dan Boyolali.

"Bisa jadi terminal bakal terintegrasi dengan jembatan layang atau flyover, jika terealisasi di sekitar Bundaran Kartasura. Nanti bus antarkota dalam provinsi (AKDP) dan angkutan perdesaan masuk subterminal," ucapnya.

Sementara, Ketua DPC Organda Sukoharjo, Indriatmoko, mengaku, belum mengetahui secara jelas terkait rencana itu. Meski demikian, dirinya mengingatkan, bisnis transportasi angkutan darat kian lesu. Tergerus jasa transportasi berbasis dalam jaringan (daring).