Pembangunan Matahari Plasa Kudus Siap Dilelang
Kudus - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kudus, Jawa Tengah (Jateng), menawarkan proyek pembangunan pusat perbelanjaan modern di Matahari Plasa Kudus. Tempat tersebut pernah terbakar, 22 Februari.
"Banyak masukan dari masyarakat, agar pusat perbelanjaan yang terbakar tersebut segera dibangun kembali," ujar Bupati Kudus Muhammad Tamzil, Sabtu (1/12).
Masyarakat mendesak, dalihnya, lantaran ingin adanya lapangan kerja serta tempat perbelanjaan di pusat kota Kudus. Hingga kini, pemkab sedang disusun kerangka acuan kerja (term of reference/TOR).
"Nantinya, investor manapun bisa mengikuti lelang pembangunan pusat perbelanjaan tersebut," jelasnya. Rencana lelang dilakukan usa Asuransi Bumida membayar klaim Rp6,058 miliar.
Kata Tamzil, ada beberapa investor yang tertarik. Namun, semuanya harus melalui proses lelang. Pelaksanaan kontrak kerja sama melalui sistem bangun guna serah (build operate transfer/BOT) selama 20-an tahun.
Selain Matahari Plasa Kudus, pemkab pun menawarkan pembangunan Kompleks Gedung Pertemuan Ngasirah, Jalan Jenderal Sudirman, ke investor. Lokasi itu, bisa dibangun hotel, lantaran banyak peserta kegiatan maraton kerap tak kebagian tempat penginapan.
"Akhirnya, mereka lari ke luar kota terdekat, untuk mendapatkan tempat penginapan," terang dia. Bila investor tertarik, diwajibkan menyediakan gedung pertemuan, seperti Gedung Wanita Ngasirah sebelumnya.