Pelaku Penembakan Mako Brimob Purwokerto Belum Diketahui
SEMARANG - Kepolisian hingga kini masih menginvestigasi kasus penembakan di Mako Brimob Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah (Jateng). Insiden berlangsung Sabtu (25/5) dini hari.
"Saat ini, masih dilakukan profiling senjata api dan pelakunya," ujar Kapolda Jateng, Irjen Rycko Amelza Dahniel, di Gradika Bhakti Praja, Kota Semarang, Senin (27/5).
Baca: Perkembangan di Mako Brimob Purwokerto
Petugas telah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Guna uji balistik dan metalurgi proyektil.
Juga memeriksa saksi dan kamera pengawas. "Untuk menentukan profil senjata api dan profil pelaku," ucap dia.
Sementara itu, Kabid Humas Polda Jateng, Kombes Agus Triatmaja, sebelumnya menduga, pelaku beraksi menggunakan senjata otomatis laras panjang.
Di sisi lain, seorang korban, Bripka Imam Santoso, kini telah kembali bekerja. "Hanya terserempet dan bisa kerja kembali," kata Rycko.
Pelaku diduga menembak Mako Brimob dari dalam mobil jenis minibus. Kendaraan melaju dari arah selatan menuju utara. Tembakan mengarah ke Pos Penjagaan Mako Brimob.