Pangkal Kecelakaan Maut di Tol Batang-Semarang
SEMARANG - Kecelakaan maut di ruas tol Batang-Semarang, Jawa Tengah (Jateng), bermula saat salah satu kendaraan hendak berbelok ke tempat istirahat Kilometer 391. Lalu bagian belakang kanan ditabrak Innova bernomor polisi B 2395 NN.
"Menyebabkan kendaraan Honda BRV oleng ke kanan. Menabrak median jalan pembatas jalur," ujar Kabid Humas Polda Jateng, Kombes Pol Agus Triatmaja, Selasa (28/5). Kecelakaan terjadi siang tadi. Pukul 12.10.
Baca: Kecelakaan di Tol Batang-Semarang, 4 Korban Tewas
Sedangkan Innova, oleh ke kiri. Menyenggol truk. Kemudian "menghantam" pembatas jalan sebelah kiri. Benturan cukup parah. Bagian depan mobil pun hancur.
"Dan empat penumpang meninggal dunia," imbuh dia. Kasus ditangani Ditlantas Polda Jateng dan Satlantas Polres Kendal.
Juga ada dua korban lain yang mengalami luka ringan. Penumpang Honda BRV. Melansir detikcom, para korban lantas dilarikan ke Rumah Sakit Islam (RSI) Kendal.
Berikut identitas para korban:
Innova
1. Sukirno (64). Warga Kalinatak Timur RT 04 RW 01, Kecamatan Pancoran, Jaksel.
2. Budi Mulyo (51). Warga Jalan Haryono RT 05 RW 01, Kecamatan Ponorogo, Kabupaten Ponorogo, Jatim.
3. Sri Utami (56), istri Budi Mulyo.
4. Ismail (2).
Honda BRV
1. Muhammad Edwar Syahrir (40), pengemudi. Warga Rawabogo RT 02 RW 01, Bekasi.
2. Fatma Yunita Hanafi (39). Istri Edwar.