Eks-PG Banjartama Jadi 'Rest Area' Tol Pejagan-Pemalang
Semarang - Pemerintah Provinsi Jawa Tengah (Pemprov Jateng) akan mengalihfungsikan eksbangunan Pabrik Gula Banjartama, Bulakamba, Kabupaten Brebes, menjadi tempat istirahat tol Pejagan-Pemalang.
Kawasan tersebut bakal menjadi Rest Area KM 260-B. Sebesar 70 persen dari 64 stan yang berdiri, bakal ditempati pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).
"Ini akan jadi the best rest area. Kalau dari arsitekturnya, akan jadi The Colomadu yang kedua," ujar Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo, beberapa waktu lalu.
Baca: Jangan Asal Alih Fungsi Bangunan Cagar Budaya
Tempat istirahat itu rencananya dikelola sejumlah perusahaan pelat merah. PT Rajawali Nusantara Indonesia (RNI) dan Perusahaan Perdagangan Indonesia (PPI). Pun bersinergi dengan Jasa Marga, Waskita Toll Road, dan PT Perkebunan Nusantara.
"Kita berharap, betul-betul nanti produk-produk yang ada di Brebes dan sekitarnya, bisa masuk. Dulu diprotes. Katanya gara-gara tol, telur asin enggak ada yang beli lagi. Sekarang saatnya, karena tempatnya luar biasa," urai Ganjar.
Bangunan tersebut berdiri sejak 1908. Berada di lahan seluas 11 hektare. Sudah tercatat sebagai benda cagar budaya (BCB). Pengoperasiannya diharapkan sebelum mudik Lebaran 2019.
"Rest area ini akan jadi tipe A. Berarti, akan memiliki sejumlah fasilitas penunjang. Mulai dari SPBU, masjid, klinik, parkir kendaraan, dan bengkel," tutup dia.