Besok, Peluncuran Reaktivasi Stasiun Batang
Batang - Stasiun Batang, Jawa Tengah (Jateng), akan kembali dipergunakan besok (Jumat, 15/3). Peresmian rencananya dilakukan Bupati Wihaji.
Kepala PT Kereta Api Indonesia Daerah Operasi (KAI Daop) 4 Semarang, Muhammad Nurul Huda, menyatakan, sarana-prasarana (sapras) penunjang stasiun telah siap. Seratus persen.
"Sudah sesuai dengan standar pelayanan minimum," ujarnya usai audiensi dengan Wihaji di Kantor Bupati Batang, Kamis (14/3). Sapras yang disiapkan, seperti loket tiket, keamanan, hingga naik kereta (boarding).
"Hitungan terakhir penumpang kereta api di Stasiun Batang untuk launching reaktivasi sudah 110 orang. Termasuk rombongan bupati dan penumpang umum," kata dia.
Sementara ada enam rangkaian kereta yang akan berhenti di Stasiun Batang. Empat KA Kaligung dan dua KA Menoreh. Jadwal pagi pukul 06.00 dan sore pukul 16.00.
Wihaji bersama kepala organisasi perangkat daerah (OPD) bakal naik kereta menuju Stasiun Poncol, Semarang, saat peluncuran reaktivasi Stasiun Batang. Mereka kembali ke titik pemberangkatan pukul 14.00.
Persiapan Pemkab
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Batang melakukan sejumlah upaya guna menunjang reaktivasi stasiun. Mengondisikan angkutan umum, misalnya.
"Seperti angkot untuk penumpang kereta api menuju ke Stasiun Batang. Juga ojek konvensional dan ojek online," terang Wihaji.
Dia turut mewacanakan pelebaran jalan menuju stasiun. Area nantinya bisa dimanfaatkan sebagai kantong parkir dan pedagang kaki lima (PKL).