Ribuan Pelari Ramaikan Mandiri Jogja Marathon

Ribuan Pelari Ramaikan Mandiri Jogja Marathon Ilustrasi Mandiri Jogja Marathon. (Foto: Dok. Mandiri Jogja Marathon)

Yogyakarta - Sebanyak 7.000 pelari dan ribuan partisipan bakal menyemarakkan Mandiri Jogja Marathon, Minggu (28/4). Mereka mulai mengambil perlengkapan lomba sejak hari ini hingga esok (Jumat-Sabtu, 26-27/4).

Vice President Corporate Communications Bank Mandiri, Rudi As Aturridha, menyatakan, panitia mempersiapkan berbagai perlengkapan pendukung. Demi kenyamanan peserta.

"Kami juga sudah menyiapkan information desk di bandara Adi Sutjipto Yogyakarta. Agar peserta dengan mudah memperoleh informasi," ujarnya di Kota Yogyakarta, beberapa saat lalu.

Bank Mandiri melibatkan Pemerintah Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) dalam mengadakan maraton berskala internasional ini. Diharapkan memicu pertumbuhan sektor pariwisata.

Kegiatan terbagi menjadi empat kategori: full marathon, half marathon, 10K, dan 5K. Sebanyak 85,31 persen peserta berasal dari luar Yogyakarta.  

Peserta akan memulai dan mengakhiri perlombaan di Lapangan Utama Roro Jonggrang, Kompleks Candi Prambanan. Mereka bakal melintasi beragam lokawisata. Menikmati panorama Gunung Merapi di kilometer 13-15.

Para pelari berikutnya melintasi Monumen Taruna Perjuangan dan Museum Pelataran di kilometer 26. Lalu ditemani indahnya Candi Plaosan Lor dan Plaosan Kidul di kilometer 37-39. Sedangkan di kilometer 40, terdapat pemandangan Candi Sewu dan Candi Bubrah.