Semarang - Taman Amongrogo di Kelurahan Sumurrejo, Kecamatan Gunungpati, Kota Semarang, Jawa Tengah (Jateng), kondisinya tak terawat. Ruang terbuka hijau (RTH) ini dibangun pada 2017.
Tamannya belum ada yang mengurusi sejak dibangun, ujar warga Sumurrejo, Endang Dwi Herawati, Minggu (10/3). Taman dibangun Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Disperkim) Kota Semarang dan belum diresmikan.
Rerata lampu penerangan sudah pecah dan hilang. Tribun pinggir lapangan juga sempat retak-retak. Banyak rerumputan menjulang tinggi, karena jarang dipotong.
Saluran air pun tak berfungsi. Lapangan berair dan berumpur saat musim hujan. Penampung air yang ada di ujung timur, hingga kini juga tidak ada gunanya, jelasnya.
Kata Endang, taman dahulu ramai dikunjungi. Banyak warga mengajak buah hatinya bermain saat sore. Anak-anak pun sering bermain bola di lapangan taman.