SOLO-Stok darah Palang Merah Indonesia (PMI) Cabang Kota Surakarta pasca-Lebaran menipis pasca-Lebaran.
Stok darah di PMI Cabang Kota Surakarta pasca-Lebaran ada 945 kantong atau masuk zona kuning. Kami perlu berusaha meningkatkan kegiatan donor untuk mencapai zona hijau, kata dokter Kunthi Dewi Saraswati, Kepada Unit Donor Darah PMI Kota Surakarta, di sela aksi damai mengajak warga donor darah, di pintu utara Stadion Manahan Solo, Kamis (13/06).
Dari 945 kantong darah tersebut, golongan A tercatat sebanyak 183 kantong, B (481), O (64), dan AB (217).
Jumlah tersebut masuk ketegori perhatian, bukan zona aman yang berkisar 1.500 kantong hingga 2.000 kantong atau zona hijau.
Sementara itu kebutuhan darah di Kota Solo yang biasanya antara 250 hingga 270 kantong per hari mengalami peningkatan di atas 300 kantong per hari.