Semarang, Pos Jateng - Gubernur Jawa Tengah (Jateng), Ganjar Pranowo menginstruksikan seluruh pemerintah daerah segera menggelar operasi pasar sebelum Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023. Kegiatan itu penting dilakukan untuk memastikan stabilitas harga kebutuhan pokok.
Beberapa inflasi terjadi, dan kami minta untuk rumpun ekonomi baik di pemerintah provinsi mau pun kabupaten kota, untuk kita turun, kota gencarkan operasi pasar, kata Ganjar saat Rapat Koordinasi Forkopimda Jawa Tengah jelang Nataru, Selasa (20/12).
Berkaca dari pengalaman Tim Pengendali Inflasi Daerah, kata Ganjar, cara itu sangat membantu masyarakat. Sekaligus, menampilkan kepada publik penanganan terkait harga kebutuhan pokok.
Ini yang mesti pasokannya kita betul-betul jaga. Maka kalau kemudian dari kita semua turun bersama, akan sangat membantu, ujarnya.
Ganjar juga meminta agar kecukupan stok dan ketersediaan bahan pokok dipastikan aman. Selain operasi pasar, lanjutnya, pengawalan kelancaran distribusi bahan pangan.