Sleman, Pos Jateng Bupati Sleman, Kustini Sri Purnomo meresmikan Rumah Sakit (RS) Respati sebagai RS Darurat Covid-19, Senin (19/7). Kustini mengatakan, diresmikannya RS Darurat Penanganan Covid 19 ini merupakan langkah strategis Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sleman yang didukung berbagai pihak dalam menangani lonjakan kasus Covid-19.
Masih tingginya penularan (Covid-19) dan tingginya kebutuhan layanan kesehatan perawatan di RS menjadi tuntutan Pemkab untuk melakukan langkah-langkah strategis diantaranya dengan menyiapkan RS Darurat Covid 19, tegas Kustini, dilansir dari Instagram @humassleman.
Kustini menjelaskan, dalam tahap awal RS Darurat tersebut menyediakan sebanyak 50 tempat tidur pasien. Pemkab Sleman menyiapkan tenaga kesehatan yang meliputi Dokter Umum sebanyak 5 orang dan Dokter Spesialis 2 orang (Spesialis Paru dan Spesialis Penyakit Dalam).
Lebih lanjut Kustini menambahkan, RS Darurat Covid-19 dilengkapan dengan layanan rawat inap dan Instansi Gawat Darurat (IGD) khusus Covid-19 untuk menetapkan status pasien.
Pemkab juga didukung oleh tenaga perawat, apoteker, rekam medis, dan tenaga pendukung lainnya. Selain layanan tempat rawat inap, tersedia pula Instalasi Gawat Darurat khusus Covid-19 untuk menetapkan status pasien masuk kategori sedang atau berat. pungkasnya.