Satu Desa di Banyumas Krisis Air Bersih

BPBD memastikan masalah tidak disebabkan kekeringan
Rabu, 22 Mei 2019 14:04 WIB Author - Fatah Hidayat Sidiq

BANYUMAS - Desa Nusadadi di Kecamatan Sumpiuh, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah (Jateng), mengalami krisis air bersih. Berlangsung seiring menurunnya curah hujan.

Meski begitu, dipastikan bukan imbas musim kemarau. Namun, karena sumur bor yang untuk menyuplai air bersih pompanya rusak, ujar Kepala Pelaksana Harian Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Banyumas, Ariono Poerwanto, Rabu (22/5).

Demikian hasil survei BPBD di lokasi. Berdasarkan keterangan warga setempat, menukil Antara, hujan mulai jarang turun sejak Ramadan.

BPBD, tambah dia, telah menyalurkan air bersih ke sana. Dengan jumlah 5.000 liter, ucapnya.

Distribusi juga dilakukan bagi warga Desa Karanganyar, Kecamatan Patikraja. Mencapai 10 ribu liter.

Baca juga :