Klaten, Pos Jateng Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Klaten meluncurkan aplikasi berbasis website yang diberi nama Penamas atau Pelaporan Bencana Masyarakat. Kepala BPBD Klaten, Sri Winoto mengatakan, aplikasia tersebut bertujuan untuk mempermudah masyarakat dalam melaporkan bencana secara langsung saat kejadian (realtime).
Sehingga dengan adanya laporan yang masuk, maka akan direspons cepat oleh Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD, paparnya saat peluncuran aplikasi berbasis website Penamas, Senin (18/7).
Sri Winoto menambahkan, bencana alam yang dapat dilaporkan melalui web pena-mas.klaten.go.id, antara lain angin ribut, banjir, tanggul jebol, gempa bumi, dan tanah longsor.
Dengan mudahnya aplikasi Penamas, Harapan kami (BPBD) kecepatan respon dalam penanganan bencana dan kepuasan masyarakat. Sebagai upaya meningkatkan pelayanan publik dapat kami wujudkan, imbuhnya.