Semarang, Pos Jateng - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Tengah (Jateng) akan menyiapkan pendamping yang membantu para investor mengurus perizinan investasi di wilayah Jateng. Hal tersebut sebagai kebijakan pamungkas pemerintah untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi di masa pandemi Covid-19.
Terkait perizinan bagi investor harus dipermudah. Bahkan Pemprov Jateng juga telah menyiapkan fasilitasi pendampingan dan sistem pendukung perizinan. Kita akan bantu melayani, memfasilitasi, serta memberikan kemudahan para pelaku usaha dalam mengurus perizinan berinvestasi, jelas Sekretaris Daerah (Sekda) Jateng, Sumarno saat FGD Outlook Ekonomi Jawa Tengah 2022, Selasa (28/12).
Sumarno mengatakan, tugas pemerintah dalam memfasilitasi perizinan investasi menjadi bagian penting. Dalam hal ini, pemerintah dapat membantu dengan mempermudah dan mempercepat proses perizinan sehingga menjadi lebih efektif dan efisien, bukan sebaliknya.
Selain itu, Pemprov akan memaksimalkan kawasan ekonomi khusus, kawasan industri terpadu dan beberapa kawasan industri lain memfasilitasi calon investor dari dalam maupun luar negeri.
Dengan tingginya investor yang menanamkan modal diharapkan akan mendongkrak ekonomi daerah, mengurangi pengangguran, membuka lapangan pekerjaan, dan mengurangi kemiskinan di Jateng, katanya.