SEMARANG-Sekda Provinsi Jawa Tengah, Sri Puryono mengatakan pengembangan Bandara Jenderal Besar Soedirman (BJBS) di Purbalingga, Jawa Tengah, membutuhkan lahan seluas 23,79 ha.
Hal itu tertera dalam surat pemunguman yang beredar belum lama yang berisi soal pengadaan lahan untuk pengembangan BOJBS.
Pengadaan tanah tersebut dalam rentang waktu Agustus hingga Desember 2019 dengan jangka waktu pembangunan dari 2020 sampai dengan 2021.
Untuk lokasi pembangunan bandara baru terletak di Desa Kedunglekok dan Kemangkon, Kecamatan Kemangkon, serta Desa Wirasaba, Kecamatan Bukateja.
Sementara untuk tahap pengadaan tanah melalui tiga proses yakni: persiapan, pelaksanaan, dan penyerahan hasil.