KLATEN - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Klaten, Jawa Tengah (Jateng), bakal membiayai pengobatan korban sengatan lebah Vespa affinis. Namun, dengan sejumlah ketentuan.
Bagi yang tidak mempunyai BPJS dan itu warga miskin, kata Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Klaten, Cahyono Widodo, Selasa (26/11). Kalau yang memiliki BPJS, ya, harus dipakai, lanjutnya.
Baca juga:
Terdapat 300 Sarang Lebah Vespa di Klaten
10 Warga Klaten Tewas Tersengat Tawon Vespa
Penanggulangan Teror Tawon Vespa Klaten Tak Optimal
Dana pengobatan tersebut diambil dari pos pembiayaan kejadian luar biasa (KLB) di Dinkes. Selama ini guna penanganan pengemis, gelandangan, dan orang tidak dikenal (PGOT). Nilainya sekira Rp200 juta.
Dirinya melanjutkan, Dinkes hingga kini terus melakukan beragam upaya penanganan tawon. Dari sosialisasi, pencegahan, hingga penanganan di fasilitas kesehatan.