KENDAL - Pelabuhan Niaga Kendal, Jawa Tengah (Jateng), mulai beroperasi. Ditandai dengan merapatnya kapal tongkang Diah Utama di dermaga.
Kepala Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Semarang, Ahmad Wahid, menerangkan, pengoperasian telat dua tahun. Lantaran terjadi perubahan kebijakan izin.
Bukan lagi wewenang pusat, tetapi ke gubernur, katanya. Pengoperasiannya dilakukan KSOP Semarang dan berkoordinasi dengan Dinas Perhubungan (Dishub) Jateng dan Kendal.
Baca juga:
Pemprov Jateng Dorong Swasta Kembangkan Pelabuhan Kendal
Ganjar Usul Takada Aktivitas Industri di Tanjung Emas
Dia mengklaim, akses menuju pelabuhan sudah mulus. Akan memudahkan aktivitas bongkar-muat di dermaga.