Temanggung, Pos Jateng - Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Temanggung segera menurunkan tim untuk memonitoring latihan atlet di tiap-tiap cabang olahraga (cabor).
Ketua Umum KONI Temanggung, Tomy Eko Kartika mengatakan, monitoring tersebut sangat penting agar cabor benar-benar mempersiapkan atletnya dengan baik. Sehingga, atlet benar-benar siap, baik segi fisik dan mental dalam menghadapi pra-Porprov.
Jangan sampai tiap cabor tidak ada latihan. Apalagi tiap cabor ada anggarannya yang harus dipertanggungjawabkan, kata Tomy dalam keterangannya, dikutip dari jatengprov.go.id, Senin (7/2).
Terkait waktu pelaksanaan pra-Porprov, Tomy menerangkan, sesuai agenda, pra-Porprov akan dimulai pada Maret mendatang, dengan format masing-masing cabor akan berbeda tuan rumahnya, sesuai penunjukan dari Pengprov Jateng.
Untuk Porprov Jateng, kemungkinan akan dilaksanakan pada tahun 2023, terangnya.