SLEMAN - Polda Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) mengerahkan 2.700 personel selama Operasi Ketupat Progo 2019. Dimulai besok (Selasa, (28/5).
Kapolda DIY, Irjen Ahmad Dofiri, menyatakan, kegiatan turut melibatkan lembaga lainnya. Dengan begitu, total anggota yang bertugas nyaris dua kali lipat.
Dengan instansi lain, hampir 5.000 (petugas), ujarnya di Mapolda DIY, Kabupaten Sleman, Senin (27/5). Seperti TNI dan Dinas Perhubungan (Dishub).
Operasi bakal menyasar beberapa jalur. Khususnya, menukil Kedaulatan Rakyat, yang kerap dilintasi para wisatawan. Seperti lokawisata di Gunungkidul; sekitar Dlingo, Bantul; Breksi, Sleman; dan Waduk Sermo, Kulon Progo.
Dofiri menambahkan, jalan tol anyar di timur DIY telah eksis. Kemungkinan arus kendaraan dari arah Solo akan padat.