Limbah PT RUM Diduga Cemari Kutamendala Brebes

Baunya menyengat dan membuat sesak napas. Bahkan, membunuh tanaman dan membakar tanah.
Senin, 02 Des 2019 13:19 WIB Author - Fatah Hidayat Sidiq

BREBES - Pekarangan warga Desa Kutamendala, Kecamatan Tonjong, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah (Jateng), tercemar bahan berbahaya dan beracun (B-3). Di lokasi ditemukan segel bertuliskan PT Rayon Utama Makmur (RUM).

Dibuangnya di pekarangan saya. Bau sangat menyengat dan bisa membuat sesak napas, ucap warga Desa Kutamendala yang tercemar limbah cair itu, Karso (59), Senin (2/12).

Sebagai informasi, PT RUM merupakan produsen serat rayon. Pabriknya berdiri di Kabupaten Sukoharjo. Namun, eksistensinya hingga kini dipersoalkan masyarakat sekitar. Lantaran mengeluarkan limbah berbau tengik.

Baca juga:
Bupati Wonogiri Tagih Keseriusan PT RUM
Bupati Wonogiri Hardik Pimpinan PT RUM
Gagal Urus Limbah, DPRD: PT RUM Tutup Saja

Tak sekadar itu. Limbahnya juga dipermasalahkan penduduk perbatasan yang bermukim di Kabupaten Wonogiri. Mereka turut mencium arom busuk dari limbah PT RUM.

Baca juga :