Jateng Coba Terapkan Lelang Ikan Elektronik, Pemprov: Untungkan Nelayan

Akibatnya, nelayan tidak langsung menerima hasil jerih payah setelah ikan terjual.
Kamis, 27 Jan 2022 13:35 WIB Author - Muhammad Wahid Aziz

Semarang, Pos Jateng - Pemerintah Provinsi Jawa Tengah (Jateng) mengembangkan lelang ikan hasil tangkapan nelayan secara elektronik atau E-TPI (Tempat Pelelangan Ikan) dengan menggunakan kartu nelayan.

Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Jateng, Fendiawan Tiskiantoro mengatakan, selama ini saat lelang ikan, nelayan dan bakul (pedagang) masih menggunakan sistem lawas. Akibatnya, nelayan tidak langsung menerima hasil jerih payah setelah ikan terjual.

Dengan sistem lama, saat ikan dibeli bakul dalam lelang, nelayan tak langsung menerima uang seketika itu. Karena harus dijual dulu oleh bakul. Tapi dengan sistem ini, lelangan ikan nelayan yang laku, langsung dibayar, masuk ke kartu nelayan secara cashless, ujar Fendiawan, dikutip dari jatengprov.go.id, Kamis (27/1).

Fendiawan mengatakan E-TPI akan dilakukan di Pelabuhan Perikanan Tawang Kendal dan TPI Tanjungsari Pemalang. Untuk mewujudkannya, DKP Jateng bekerja sama dengan Bank BRI.

Ia berharap E-TPI dapat menguntungkan nelayan. Selain itu, sistem ini juga meliputi pemotongan retribusi daerah, yang otomatis disetor melalui layanan tersebut.

Baca juga :