BOYOLALI-Jalur pendakian ke puncak Gunung Merbabu pada malam pergantian tahun 2020, ditutup sementara karena dampak kebakaran hutan dan lahan yang terjadi beberapa bulan lalu.
Jalur pendakian Merbabu untuk malam Tahun Baru 2020 masih ditutup untuk umum, kata Kepala Tata Usaha (TU) Balai Taman Nasional Gunung Merbabu (BTNGMb) Johan Setyawan, di Boyolali, Sabtu (28/12).
Dijelaskan Johan, kebakaran hutan dan lahan yang terjadi di kawasan Merbabu telah menghanguskan sekitar 650-an hektare lahan dari lahan seluas sekitar 5.800-an hektare.
Kebakaran lahan di kawasan zona tradisional yang berbatasan dengan kawasan desa, zona rehabilitasi, zona rimba, dan zona inti.
Kejadian tersebut, kata dia, berdampak kondisi jalur pendakian rusak. Bahkan, memasuki musim hujan saat ini menyebabkan tanah menjadi lembek sehingga jika diinjak akan menambah kerusakan jalur pendakian Gunung Merbabu.