BREBES - Harga bawang merah di tingkat petani di Kabupaten Brebes, Jawa Tengah (Jateng), hancur. Sekadar Rp8.000 per kilogram. Lantaran sedang panen raya.
Asosiasi Bawang Merah Indonesia (ABMI) pun mendorong Badan Urusan Logistik (Bulog) menyerap produk petani. Agar tak terus-terusan merugi.
Hingga saat ini, Bulog belum melakukan upaya penyerapan bawang merah dari petani. Pemkab Brebes juga belum melakukan upaya penanganan, ujar Ketua ABMI, Juwari.
Biasanya, ungkapnya, harga bawang merah di level petani berkisar Rp17 ribu per kilogram. Serendah-rendahnya bertahan di angka Rp15 ribu per kilogram.
Dengan harga Rp8.000 per kilogram, petani pun buntung. Pangkalnya, ongkos produksi sebesar Rp12 ribu per kilogram.