DPUPR Klaten Tinjau Kondisi Jembatan Prayan yang Ambles

DPUPR Klaten meninjau kondisi Jembatan Prayan di Dusun Prayan, Kecamatan Karangnongko, Klaten, yang dikabarkan amblas, Rabu (8/6).
Kamis, 09 Jun 2022 15:19 WIB Author - Inas Mufidatul Insyiroh

Klaten, Pos Jateng -- Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Klaten meninjau kondisi Jembatan Prayan di Dusun Prayan, Kecamatan Karangnongko, Klaten, yang dikabarkan amblas, Rabu (8/6). Badan jembatan tersebut bahkan turun hingga 30 sentimeter dan berpotensi membahayakan kendaraan yang melintas.

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala DPUPR Klaten, Suryanto mengatakan, kondisi jembatan tersebut sudah dicek. Bahkan sudah dipasang portal oleh Dinas Perhubungan (Dishub) Klaten. Suryanto menambahkan, pengecekan tersebut masih akan dilakukan untuk mengetahui besarnya kerusakan jembatan.

Kemarin sempat diberi portal oleh Dishub. Hari ini dilakukan pengecekan bersama lagi secara detail untuk mengetahui kondisi kerusakan jembatan, ujar Suryanto dalam keterangannya.

Dirinya menambahkan, hasil pemeriksaan tersebut nantinya akan digunakan untuk menentukan langkah perbaikan lanjutan yang akan diambil. Sementara ini, pihaknya meminta Dishub untuk mengamankan sekitar lokasi dengan membatasi arus lalu lintas kendaraan. Hal itu dilakukan supaya tidak ada warga yang celaka akibat peristiwa tersebut.

Saya kemarin secara pribadi sudah menghubungi Pak Supri (Kadis Perhubungan) untuk bisa diadakan pembatasan kendaraan yang melintasi jembatan tersebut, tandasnya.

Baca juga :