SEMARANG - Struktur diduga pondasi candi terbesar di Kabupaten Semarang, Jawa Tengah (Jateng), ditemukan saat pelaksanaan proyek pelebaran jalan. Di Desa Bedono, Kecamatan Jambu.
Tim Ahli Cagar Budaya (TACB) Kabupaten Semarang pun menerjunkan tim ke lokasi. Untuk melakukan dokumentasi menggunakan metode pemindaian tiga dimensi, fotogrametri, dan pemetaan geodetik menggunakan pesawat nirawak pada Sabtu (2/11).
Kami sudah berkoordinasi dengan pihak kecamatan. Sehingga, tidak perlu dilakukan penggalian terlebih dahulu, kata Ketua TACB Kabupaten Semarang, Tri Subekso.
Pemindaian bertujuan mengetahui letak temuan. Tepat di tikungan jalan yang terdampak. Fokus perekaman data hanya di wilayah itu, tuturnya. Proyek pembangunan jalan kini dihentikan sementara.
Hasil pemeriksaan sementara, candi diduga dibangun pada periode Hindu-Buddha Jawa Kuno. Sekitar abad ke 8-10 Masehi.