Demak, Pos Jateng Bupati Demak, Estianah mengajak para orang tua mendukung program vaksinasi rotavirus untuk mencegah penyakit diare pada anak. Esti mengatakan, pelaksanaan vaksinasi sebagai salah satu upaya mewujudkan generasi yang sehat di masa depan.
Penyakit rotavirus merupakan salah satu penyebab utama diare pada anak-anak di seluruh dunia, termasuk di daerah kita. Dampak dari penyakit ini tidak hanya terbatas pada kesehatan fisik, tetapi juga berdampak pada kualitas hidup, pertumbuhan, dan perkembangan anak-anak, kata Esti saat melakukan kunjungan kerja ke Puskesmas Karangtengah, seperti dikutip dari demakkab.go.id, Rabu (16/8).
Esti menambahkan, pemahaman orang tua terkait pentingnya vaksinasi perlu ditingkatkan untuk menjaga kesehatan anak-anak. Ia pun mengajak seluruh pihak bersama-sama memutus rantai penularan penyakit dan menjaga kesehatan generasi penerus.
Semoga ini menjadi awal yang baik dalam memperkuat sistem kesehatan masyarakat kita, ujarnya.