TEGAL - Sebanyak 3.230 rumah di Kota Tegal, Jawa Tengah (Jateng), tak memiliki akses jamban sehat. Sehingga, buang air besar sembarangan. Di sungai dan kebun.
Tak sekadar itu. Sekitar 1.320 rumah yang memiliki jamban, tangki septiknya disalurkan ke sungai. Akibatnya, banyak masyarakat yang terserang diare.
Satu hari satu keluarga saja bisa menghasilkan 1,5 kilogram kotoran manusia. Bayangkan se-Kota Tegal, satu harinya ada 4,8 ton kotoran manusia yang dibuang begitu saja, kata Kasi Penyehatan Lingkungan dan Kesehatan Dinkes Kota Tegal, Siti Halamah, Jumat (4/10).
Karenanya, akses sanitasi Kota Bahari berada diurutan kelima dari bawah se-Jateng. Terdapat
35 daerah di Jateng.
Dia mengingatkan, tingkat kesehatan masyarakat dipengaruhi beberapa faktor: Lingkungan, perilaku, pelayanan, dan keturunan. Termasuk kebersihan toilet dan BAB ditempat yang benar