CILACAP - Warga Dusun Winong, Desa Slarang, Kecamatan Kesugihan, mengeluhkan pencemaran. Yang ditimbulkan PLTU S2P Cilacap, Jawa Tengah (Jateng).
Pembangkit listrik itu menghasilkan polusi suara cukup signifikan. Dus, dinding dan kaca jendela rumah warga bergetar. Terus-menerus.
Ini sangat menggangu kenyamanan warga Winong. Terlebih, dengan siswa SDN 03 Slarang, ujar seorang warga yang tergabung dalam Forum Masyarakat Winong Peduli Lingkungan (FMWPL), Riyanto, Rabu (31/7).
Sekitar 20 meter. Jarak SDN 03 Slarang dengan PLTU Karangkandri. Kegiatan belajar mengajar pun terganggu. Sejak 25 Juli.
Polusi diduga imbas kegiatan penguapan (steam blow). Pembersihan ketel (boiler). Kami tak menyangka. Kegiatan memilik dampak lingkungan sedahsyat itu, ungkapnya.