Pos Jateng - Berita Jawa Tengah Terbaru & Terpercaya
Terbaru
Bupati Temanggung Agus Setyawan menunjukkan tekad untuk mengembangkan bidang seni, budaya, dan pariwisata. Tujuannya adalah untuk mengoptimalkan semua potensi serta sumber daya manusia yang ada.
Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi, bertekad melindungi Pekerja Migran Indonesia (PMI) dengan mempersiapkan model pendampingan dan pelatihan di setiap kabupaten/kota. Dinas Ketenagakerjaan diminta mengembangkan model ini agar proses perekrutan hingga keberangkatan PMI dapat dilakukan dengan baik.
Tokoh agama Muhammad Iqdam Kholid memiliki pandangan khusus mengenai Gubernur Jawa Tengah, Ahmad Luthfi. Pendakwah yang biasa disapa Gus Iqdam ini beranggapan bahwa Ahmad Luthfi adalah sosok yang sangat dekat dengan anak-anak dan keluarganya. Dia menganggapnya sebagai pemimpin yang hebat, memiliki hubungan baik dengan berbagai lapisan masyarakat, termasuk para ulama dan tokoh agama.
Ribuan warga dan wisatawan antusias meramaikan Grebeg Getuk di Alun-alun Magelang, Minggu (13/4). Acara budaya ini menampilkan sejarah Kota Magelang, prosesi adat, dan sendratari “Babad Mahardika” ciptaan Gepeng Nugroho. Dua gunungan besar dan 17 gunungan palawija dari kelurahan cepat habis diserbu warga. Wali Kota Damar Prasetyono menyerahkan hak cipta Grebeg Getuk secara resmi. Wisatawan asing turut mengapresiasi kemegahan acara ini yang diharapkan bisa mendunia.
BBPOM Semarang tekankan pentingnya penggunaan antibiotik sesuai resep dokter dan tidak dihentikan sebelum waktunya untuk cegah resistensi. Sosialisasi ini disampaikan kepada bidan dan kader kesehatan desa di Sulang. Komisi IX DPR RI dorong peran aktif tenaga kesehatan dalam edukasi masyarakat.
Bupati Magelang Grengseng Pamuji, mengunjungi Samsat Magelang pada Kamis (10/4) untuk memantau pelaksanaan program pemutihan pajak kendaraan. Ia mengajak masyarakat memanfaatkan program yang berlaku hingga 30 Juni 2025.
Pemerintah Kabupaten Semarang telah mempersiapkan anggaran sebesar Rp8,7 miliar untuk melakukan perbaikan jalur dan jembatan yang mengalami kerusakan pada 2025.
Penggunaan inovasi baru dalam penggilingan padi di Kecamatan Sawangan membantu para petani untuk memperbaiki kualitas hasil panen. Ini juga berkontribusi pada peningkatan harga jual melalui produksi beras berkualitas unggul.
Pemerintah Provinsi Jawa Tengah meluncurkan program Balik Rantau Gratis setelah sebelumnya mengadakan Mudik Gratis Lebaran 2025.
Pemerintah Kabupaten Pekalongan memastikan pasokan gas LPG 3 kg bersubsidi aman dan mencukupi selama Lebaran dan Syawalan. Sekda M. Yulian Akbar menyampaikan bahwa pihaknya telah mengajukan tambahan pasokan dan memantau distribusi secara ketat untuk mencegah kelangkaan. Hingga saat ini, tidak ditemukan kelangkaan dan harga tetap stabil.
Lihat lagi