JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengakui, terdapat potensi gempa dahsyat dan tsunami di Indonesia. Khususnya, selatan Pulau Jawa.
Memang ada potensi, kok, ucapnya di Istana Negara, Jakarta, Selasa (23/7). (Pernyataan itu) bukan meresahkan, imbuh dia.
Baca juga:
Pantai Selatan Jawa Berpotensi Gempa dan Tsunami
Empat Daerah di Jateng Rawan Tsunami
Tsunami Intai Selatan Jawa, Warga Diimbau Tenang
Dirinya pun mendukung, hal tersebut diungkapkan. Karena masyarakat kian tahu risiko apa yang bakal dihadapi.
Ini yang diperlukan. Sehingga, masyarakat juga tidak resah dan khawatir, jelas politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) itu.