JAKARTA - Jawa Tengah (Jateng) dinobatkan sebagai provinsi paling inovatif 2019. Penghargaan diberikan Kementerian Dalam Negeri (Kemendari) dalam ajang Innovative Government Award III di Jakarta, Senin (7/10).
Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo, menyatakan, pihaknya menekankan pelayanan mudah, murah, dan cepat dalam berinovasi. Dengan begitu, terwujud pemerintahan yang transparan dan akuntabel.
Dengan seperti itu, banyak hal kita peroleh. Karena semua yang kita lakukan bisa dipertanggungjawabkan, sumber daya manusia (SDM) semakin baik, dan yang paling penting adalah, masyarakat terlayani dengan baik, ucapnya.
Dia ingin daerah-daerah yang sukses dan menerima berbagai penghargaan menjadi rujukan. Baik dalam bidang tata kelola pemerintahan, keuangan, inovasi layanan publik, maupun sistem kepemimpinan.
Untuk teknis, bisalah diatur. Tapi, memajukan bangsa ini yang paling penting, kata politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) itu.