Jakarta - PT Sigi Kaca Pariwara mencatat, total iklan belanja partai politik di 13 stasiun televisi selama kampanye Pemilihan Umum (Pemilu) 2019 mencapai 14.234 tayangan. Nilainya Rp602,98 miliar.
Data Adstensity ini menghitung saat jeda iklan selama 21 hari. Tanggal 24 Maret hingga 13 April 2019. Tak termasuk dalam program acara khusus.
Partai Solidaritas Indonesia (PSI) merupakan pengiklan terbanyak. Mencapai 1.277 pariwara senilai Rp42,84 miliar. Perindo berikutnya. Dengan 1.220 iklan seharga Rp82,73 miliar.
Peringkat ketiga ditempati Hanura. Partai pimpinan Oesman Sapta Odang itu memasang 1.053 pariwara sebesar Rp40,16 miliar. Berikutnya NasDem 800 iklan seharga Rp30,20 miliar dan Golkar 659 iklan senilai Rp35,46 miliar.
Urutan keenam diisi Partai Garuda dengan 551 iklan. Kemudian Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) 532 pariwara, Demokrat 528 iklan, Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) 522 tayangan, dan Partai Amanat Nasional (PAN) 424 iklan. Lalu Gerindra dengan 200 pariwara sebesar Rp7,71 miliar.