Pola Pengamanan Nataru di Tol Trans Jawa
Semarang - Kapolda Jawa Tengah (Jateng), Irjen Condro Kirono, menyatakan, pihaknya menyiapkan pola pengamanan di tol trans Jawa selama masa libur Natal dan tahun baru (Nataru) 2019.
"Untuk pola pengamanan tol yang baru di wilayah Jawa Tengah ini, mulai masuk dari perbatasan Jabar-Jateng, Pejagan, sampai ke Sragen," ujarnya di Lapangan Pancasila Simpang Lima, Jumat (21/12).
Dia melanjutkan, nantinya akan ada tiga klaster pengamanan. Gugus pertama, bertugas dari Brebes sampai Batang. Dua lainnya, "Batang sampai ke Semarang dan Semarang sampai ke Sragen."
Pola pengamanan jalur berbayar, terang Condro, berada di bawah kendali Polda Jateng. "Karena itu melintas di beberapa Polres," jelasnya.
Menurut mantan Kakorlantas Polri ini, lebih dari 16 ribu personel Korps Bhayangkara dikerahkan saat Nataru. Mereka disiagakan di tempat ibadah hingga destinasi wisata.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) diketahui meresmikan tiga ruas tol trans Jawa, Kamis (20/12); Pemalang-Batang, Batang-Semarang, dan Salatiga-Kartasura. Diprediksi dapat mengurangi kepadatan lalu lintas di pantai utara (pantura) hingga 40 persen.