Pembangunan Tiga Selter Trans Semarang Segera Rampung
Semarang - Pembangunan tiga halte Badan Layanan Umum (BLU) Trans Semarang segera rampung. Diharapkan proyek selesai sebelum akhir 2018.
"Sekarang sudah tahap finishing," ujar Kepala BLU Trans Semarang, Ade Bhakti Ariawan, di Kota Semarang, Jawa Tengah (Jateng), beberapa saat lalu.
Ketiga tempat pemberhentian bus tersebut, berada di Kebun Binatang Mangkang, Unika Soegijapranata, dan Bandara Ahmad Yani Semarang.cms
"Ketiganya memiliki konsep berbeda, menyesuaikan kontur tanah," jelasnya. "Selter Unika yang desainnya modern," imbuh dia mencontohkan.
Konsep serupa diaplikasikan pada Halte Simpang Lima. Sedangkan di Halte Kebun Binatang Mangkang, berdesain harimau.
"Kedua selter ini, anggarannya masing-masing Rp100 juta. Sementara untuk Selter Bandara Ahmad Yani, sekitar Rp550 juta. Itu baru pembangunan tahap pertama," beber Ade.
Selter Kebun Binatang Mangkang akan terhubung dengan kantong parkir. Meski begitu, BLU Trans Semarang terus berkoordinasi dengan pengelola marga satwa dan pihak terkait.
"Kalau Selter Bandara Ahmad Yani tahap kedua, nanti akan dilengkapi selasar yang menghubungkan pintu keberangkatan dengan area parkir," urainya. Fasilitasnya, pendingin udara dan sistem informasi.