Angin Kencang Terpa Sejumlah Daerah di Jateng

Angin Kencang Terpa Sejumlah Daerah di Jateng Sebuah rumah warga di Dataran Tinggi Dieng, Kabupaten Banjarnegara, Jateng, rusak akibat angin kencang sejak Minggu (20/10) sore. (Foto: Dok. BPBD Banjarnegara)

BANJARNEGARA - Angin kencang menerpa sejumlah wilayah di Jawa Tengah (Jateng) pada Minggu hingga Senin (20-21/10). Seperti di Dataran Tinggi Dieng, Kabupaten Banjarnegara.

"Ada angin kencang di Kecamatan Batur. Bahkan, sampai saat ini anginnya masih kencang. Mulainya kemarin sore," ucap Camat Batur, Imron Rosyadi, beberapa saat lalu.

Hembusan angin bercampur debu hampir merata di semua desa di Kecamatan Batur. Beberapa pohon tumbang. Sejumlah rumah warga rusak. "Jumlah pastinya belum ada," ujarnya.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Banjarnegara kini tengah ke lokasi. Melakukan penanganan. Seperti memotong pohon-pohon yang tumbang.

Insiden serupa terjadi di Kabupaten Tegal. Berlangsung pada Sabtu (19/10) malam. Akibatnya, 10 rumah rusak berat dan pohon-pohon pinus tumbang.

"Kami masih asesmen seluruh kerusakan yang ditimbulkan di dua desa," kata Koordinator SAR BPBD Kabupaten Tegal, Kartono, terpisah. Bencana menerpa Desa Batumirah dan Dusun Sawangan, Desa Sigedong, Kecamatan Bumijawa.

Kejadian angin kencang lainnya menerpa lereng Gunung Merapi dan Merbabu. Sekitar 13 atap rumah warga di Desa Tlogolele, Kecamatan Selo, Kabupaten Boyolali, dilaporkan rusak.

"Angin kencang hampir menyeluruh. Tapi, yang kencang itu di Stabelan, Takeran, Belang, dan Karang," tutur Kepala Dusun Stabelan, Desa Tlogolele, Maryanto.

Desa Jrakah dan Lecoh, Kecamatan Selo, pun terdampak. Namun, mencuplik detikcom, jumlah rumah yang mengalami kerusakan masih didata. Selain Kecamatan Musuk.